Wujud Sinergi Polsek Juntinyuat dan Koramil, Patroli Sambang ke Toko Pertanian Untuk Ketahanan Pangan

    Wujud Sinergi Polsek Juntinyuat dan Koramil, Patroli Sambang ke Toko Pertanian Untuk Ketahanan Pangan

    Indramayu, - Polsek Juntinyuat jajaran Polres Indramayu Pold Jabar bersama Koramil melaksanakan patroli sambang dan dialogis dengan pemilik toko pertanian di Desa Juntikebon, Kecamatan Juntinyuat, Kabupaten Indramayu. Minggu (25/2/2024)

    Kapolres Indramayu, AKBP M. Fahri Siregar melalui Kapolsek Juntinyuat, Iptu Trio Tirtana, H, mengatakan bahwa kegiatan ini dilakukan dalam rangka pengecekan ketersediaan pupuk dan obat-obatan pertanian di toko pertanian serta menyampaikan himbauan kepada pemilik toko.

    Selain itu, kegiatan ini bertujuan untuk mencegah penyalahgunaan pupuk bersubsidi yang dapat merugikan petani dan mengganggu ketahanan pangan.

    "Kami berharap dengan adanya patroli ini, pemilik toko pertanian dapat memastikan ketersediaan barang-barang pertanian yang diperlukan oleh petani, " ujar Kapolsek didampingi Kasi Humas Polres Indramayu, AKP Saefullah.

    Selain itu, Kapolsek juga menekankan pentingnya penggunaan pupuk bersubsidi sesuai dengan ketentuan yang berlaku untuk mencegah penyalahgunaan dan memastikan distribusi pupuk bersubsidi tepat sasaran.

    Dengan adanya patroli dialogis ini, diharapkan hubungan antara pemilik toko pertanian, petani, dan aparat keamanan semakin erat untuk menciptakan lingkungan pertanian yang sehat dan produktif. Ujarnya

    Indramayu1

    Indramayu1

    Artikel Sebelumnya

    Sambang Desa, Polsek Juntinyuat Ajak Masyarakat...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Pangkoopsud II Dikukuhkan sebagai Warga Kehormatan Divisi Infanteri 3 Kostrad
    Panglima TNI Berikan Bantuan Sosial Kepada Anak-Anak Yatim Piatu di Bumi Marinir Cilandak
    Gantikan KRI DPN-365, KRI SIM-367 Emban Mandat MTF XXVIII-P/UNIFIL
    Kontingen Defile TNI Turut Meriahkan India's Republic Day Parade Ke-76
    Upacara 17-an, Dandim 1712/Sarmi Minta Prajurit Dukung Program Pemerintah

    Ikuti Kami